Pemkot Palembang Bagikan 40 Ribu Lebih Seragam Gratis untuk Siswa Baru SD dan SMP
PALEMBANG, SRIWIJAYA NEWS – Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Pendidikan akan membagikan lebih dari 40 ribu pakaian seragam gratis kepada siswa kelas 1 SD dan kelas 7 SMP pada tahun ajaran 2025. Program ini merupakan wujud komitmen Wali Kota Palembang dalam mencerdaskan anak bangsa sekaligus memenuhi janji kampanyenya.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Andranus Amri, menjelaskan bahwa pembagian seragam gratis ini bertujuan untuk meringankan beban orang tua/wali murid menjelang tahun ajaran baru. Ia menyampaikan hal ini saat diwawancarai di ruang kerjanya pada Kamis (3/7).
"Orang tua/wali murid tahun ajaran 2025 ini tidak perlu pusing memikirkan seragam. Pemerintah Kota Palembang akan segera membagikannya," ujar Andranus Amri, yang akrab disapa Pak Amri.
Lebih lanjut, Pak Amri menambahkan bahwa peluncuran dan pembagian seragam ini akan dilakukan langsung oleh Wali Kota Palembang. "Waktu dan tempatnya akan ditentukan kemudian," imbuhnya.
Program ini disambut baik oleh masyarakat.
Salah seorang warga Kecamatan Gandus Kota Palembang, Ari, mengungkapkan kegembiraannya. "Selama ini belum pernah ada program pemerintah untuk bagi-bagi baju sekolah, terutama untuk tahun ajaran baru. Tentu ini sangat membantu," ujar Ari (Kamis, 3 Juli)
Senada dengan Ari, salah seorang orang tua siswa yang enggan disebutkan namanya juga menyatakan bahwa program ini sangat bermanfaat dan dapat mengurangi beban ekonominya. "Apalagi anak saya masih ada yang mau masuk perguruan tinggi, itu butuh biaya semua, sedangkan penghasilan suami tidak bertambah," katanya.